HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PASCA SANGGAH PENGADAAN PPPK TAHUN 2024

15 November 2024 | Dilihat : 1726

Pengumuman

PENGUMUMAN

NOMOR : 05/PANSEL/BKPSDM/PPPK/XI/2024

 

TENTANG

HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PASCA SANGGAH

PENGADAAN PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA

DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN BOLAANG MONGONDOW UTARA

TAHUN ANGGARAN 2024

 

 

Sehubungan dengan Pengumuman Panitia Seleksi Pengadaan Pegawai ASN Nomor: 02/PANSEL/BKPSDM/PPPK/X/2024 tanggal 30 Oktober 2024 tentang Hasil Seleksi Administrasi Pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Utara Tahun Anggaran 2024 dan telah dilaksanakannya verifikasi ulang dengan mempertimbangkan sanggahan peserta seleksi yang Tidak Memenuhi Syarat (TMS) melalui SSCASN BKN, bersama ini kami sampaikan hal-hal sebagai berikut:

1.     Peserta seleksi yang Tidak Memenuhi Syarat (TMS) melakukan sanggahan terhadap Hasil Seleksi Administrasi selama 3 (tiga) hari mulai tanggal 2 November s.d 4 November 2024 melalui laman https://sscasn.bkn.go.id;

2.    Panitia Seleksi telah melakukan verifikasi ulang terhadap sanggahan peserta dan terdapat 1 (satu) orang yang semula Memenuhi Syarat (MS) menjadi Tidak Memenuhi Syarat (TMS), Nomor Peserta dan Nama tercantum dalam lampiran pengumuman ini;

3.   Peserta Seleksi Pengadaan Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja Kabupaten Bolaang Mongondow Utara Tahun 2024 yang Nomor Peserta dan Nama tercantum dalam lampiran pengumuman ini dinyatakan Lulus Seleksi Administrasi;

4.     Peserta yang dinyatakan lulus seleksi administrasi dapat mencetak Kartu Tanda Peserta Ujian di akun masing-masing pada laman https://sscasn.bkn.go.id  dan berhak mengikuti seleksi tahap selanjutnya yaitu Seleksi Kompetensi dengan menggunakan Computer Assisted Test (CAT) BKN;

5.   Bagi peserta yang Nomor Peserta dan Nama tidak tercantum dalam lampiran pengumuman ini, dinyatakan Tidak Lulus Seleksi Administrasi. Keterangan lebih lanjut dapat dilihat melalui akun masing-masing pada laman https://sscasn.bkn.go.id;

6.     Keputusan Panitia Seleksi Pengadaan Calon Pegawai Aparatur Sipil Negara bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat;

7.    Pelayanan dan penjelasan informasi terkait pelaksanaan Seleksi Pengadaan Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Utara dapat menghubungi Sekretariat Panitia Seleksi melalui kanal informasi whatsapp group Help PPPK 2024 https://chat.whatsapp.com/IaEjihggrTOJptXR21ZhFn.

 

Demikian, disampaikan untuk diketahui. Lampirang Pengumuman dapat diunduh pada link: https://bkpsdm.bolmutkab.go.id/unduh/884759854.pdf

Postingan Terkait

05 September 2024
PENYESUAIAN JADWAL SELEKSI PENGADAAN PEGAWAI NEGERI SIPIL TAHUN ANGGARAN 2024

PENYESUAIAN JADWAL SELEKSI PENGADAAN PEGAWAI NEGERI SIPIL TAHUN ANGGARAN 2024

19 August 2024
SELEKSI PENGADAAN PEGAWAI NEGERI SIPIL KABUPATEN BOLAANG MONGONDOW UTARA TAHUN ANGGARAN 2024

SELEKSI PENGADAAN PEGAWAI NEGERI SIPIL KABUPATEN BOLAANG MONGONDOW UTARA TAHUN ANGGARAN 2024

19 November 2024
PENGUMUMAN SKD CPNS BOLMUT TAHUN 2024

PENGUMUMAN SKD CPNS BOLMUT TAHUN 2024

05 January 2023
HASIL AKHIR SELEKSI TERBUKA JABATAN PIMPINAN TINGGI PRATAMA DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN BOLAANG MONGONDOW UTARA TAHUN 2022

PENGUMUMAN Nomor : 07/PANSEL-JPTP/BMU/I/2023

15 September 2023
Seleksi Pengadaan Pegawai Aparatur Sipil Negara Di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara Tahun 2023

Seleksi Pengadaan Pegawai Aparatur Sipil Negara di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara Tahun 2023